Shoka Bukit Senja, Melihat Sunset Cantik dengan Latar Pantai Parangtritis

Selain Bukit Paralayang Watugupit, ada satu tempat lagi yang bisa digunakan untuk untuk melihat sunset cantik dengan pemandangan Pantai Parangtritis dari ketinggian. Namanya Shoka Bukit Senja. 

Tempat ini relatif lebih sepi dibandingkan Bukit Paralayang. Tapi kalau masalah pemandangan tidak kalah cantik. Apalagi kalau cuaca sedang cerah, pemandangan matahari terbenam dari sini tampak begitu magis dan memesona.


Shoka Bukit Senja merupakan milik perseorang. Awalnya tempat ini hanyalah lahan kosong yang hanya ditumbuhi tanaman dan rerumputan. Namun karena pemandangannya yang cantik terutama pada sore hari, tempat ini disulap menjadi sebuah "warung" lengkap dengan gazebo, meja, dan kursi yang pemandangannya langsung menghadap ke lautan luas. Suasananya sangat cocok untuk menenangkan pikiran yang sedang galau. Ditambah dengan sepoi-sepoi angin laut yang menyegarkan.


Menurut saya pemandangan di Shoka Bukit Senja lebih cantik dibandingkan Bukit Paralayang Watugupit karena berada persis diatas garis pantai. Sejauh mata memandang kita bisa melihat pantai selatan yang memanjang sampai ke arah barat. Dari sini kita juga bisa melihat dengan jelas Sungai Opak yang bermuara di dekat Pantai Depok.



Untuk menuju ke Shoka Bukit Senja aksesnya sudah cukup bagus. Kita tinggal mengikuti jalan utama dari Pantai Parangtritis menuju ke Bukit Paralayang Watugupit. Saat ini jalanannya sudah diaspal halus sampai atas. Namun tetap pastikan kendaraan dalam keadaan prima terutama rem. Karena jalannya menurun cukup tajam saat arah pulang. Jika sudah sampai di parkiran Bukit Paralayang tinggal maju sedikit lalu belok kanan melewati jalan cor. Kurang lebih sekitar 100 meter belok kanan kembali dan kita sudah sampai di Shoka Bukit Senja.


Harga makanan di Shoka Bukit Senja masih termasuk dalam harga normal walaupun berada di lokasi wisata. Harga nasi goreng mulai dari Rp10.000 sementara es kelaga muda harganya Rp15.000. Untuk tiket masuk ke Shoka Bukit Senja hanya saat membayar di TPR sebesar Rp5.000/orang. Sedangkan untuk parkir kendaraan Rp3.000 untuk sepeda motor dan Rp5.000 untuk mobil.


Bagus kan tempatnya untuk nyore bersama ayang?




No comments:

Post a Comment